Program Studi Manajemen Informatika sebagai salah satu prgram studi pendidikan vokasi (diploma) di Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti yang memiliki komitmen untuk menhasilkan lulusan yang siap kerja di bidang informatika.
Diploma Tiga (D3) Manajemen Informatika memberikan layanan kepada mahasiswa dengan memberikan metode pembelajaran yang terintegrasi dengan teknologi informasi (e-learning dan ERP academic information system) dan memiliki kualitas tenaga pendidik yang diakui (tersertifikasi dosen dan praktisi industri) serta ketersediaan sarana-prasarana untuk mendukung kegiatan pembelajaran mahasiswa.
Dengan fokus kompetensi lulusan di bidang informatika, khususnya pada konsentrasi Jaringan Komputer (Computer Network), Manajemen Data dan Informasi, dan Pengembagan Sistem (Programmer dan Sistem Analis), pengguna lulusan dapat langsung mengimplementasikan keahlian di dunia usaha/industri.
Visi Prodi
Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi bidang rekayasa perangkat lunak dan jaringan yang unggul, berkarakter, technopreneurship, dan menguasai riset untuk bersaing di tingkat nasional tahun 2029
Misi Prodi
- Melaksanakan pembelajaran yang adaptif, inovatif, peduli lingkungan, fleksibel, danmenguasai kompetensi dalam bidang rekayasa perangkat lunak dan jaringan;
- Mengintegrasikan kurikulum yang berkarakter dalam bidang rekayasa perangkat lunakdan jaringan;
- Melaksanakan penelitian yang unggul dalam bidang rekayasa perangkat lunak danjaringan;
- Melaksanakan pengabdian masyarakat yang bermanfaat guna mendorong keunggulanprogram studi
- Melaksanakan kerja sama dengan berbagai pihak dalam rangka meningkatkan kualitasprogram studi
Perminatan
- Jaringan Komputer (Computer Network)
- Manajemen Data dan Informasi
- Pengembangan Sistem (programmer dan sistem analis).
Keunggulan Program Studi Manajemen Informatika
- Kurkulum vokasi (70 % praktik, 30% teori)
- Sistem pembelajaran terintegrasi (e-learning dan ERP Academic Information System)
- Pengguna lulusan tersetifikasi oleh BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) danvendor (Mikrotik Sertifikasi)
- Lulusan vokasi lebih disukai oleh industri